Search This Blog

Friday, February 27, 2015

Batu Akik Aswad - Batu Khas Penangkal Racun Asli Aceh

Dibalik hiruk pikuk warga Aceh atas penemuan batu Giok Nephrite yang diperkirakan memiliki bobot kurang lebih 20 ton beberapa waktu lalu, ternyata masih ada lagi jenis batu akik lainnya yang tetap menjadi buruan utama para penambang batu akik di Provinsi tersebut yang konon katanya batu ini dipercaya memiliki suatu khasiat tertentu.

Ciri-Ciri Batu Akik Aswad Aceh

Batu Akik Giok Hitam Asal Aceh

Dikenal dengan sebutan Batu Aswad batu ini merupakan salah satu batu akik khas asal Aceh, yang mana Batu Aswad itu sendiri termasuk kedalam batu jenis Giok. Berdasarkan informasi yang diperoleh, kata Aswad tersebut diambil nama Batu Hajar Aswad karena warnanya lebih cenderung terlihat agak hitam serta khasiat yang dimilikinya sudah terbukti ampuh dalam menangkal racun.