Search This Blog

Thursday, February 5, 2015

5 Tekstur Warna Yang Terdapat Pada Batu Pancawarna

Batu Pancawarna merupakan salah satu jenis batu jasper yang terdiri dari 5 unsur warna. Sesuai dengan namanya "pancawarna" yang berarti lima warna. Tingkat kekerasan yang dimiliki dari batu ini berkisar antara 6.5 hingga 7 skala Mohs.

Batu Pancawarna Badar Besi Asal Pangkep Sulawesi Selatan

Batu Edong Garut Pancawarna

Yang paling terkenal dari jenis batu ini adalah Batu Edong yang berasal dari Daerah Garut. Namun dari beberapa sumber batu ini juga dapat ditemukan di beberapa daerah lainnya seperti di Sumbar, Purbalingga dan yang baru-baru ini muncul kepermukaan adalah Batu Pancawarna Badar Besi yang berasal dari daerah Kabupaten Barru & Kabupaten Pangkep Sulawesi Selatan. Harga dari batu ini sangat bervariasi, mulai dari Rp 500.000,- rupiah hingga jutaan rupiah, dan harga rata-ratanya adalah sekitar Rp 2.000.000,- rupiah. Itupun bergantung kepada bentuk & motif yang terdapat pada batu tersebut.