Seperti halnya batu akik Nagasui asal Klawing Purbalingga serta Batu Red Baron asal Pacitan, ternyata Kabupaten Wonogiri juga memiliki maskot tersendiri yaitu nya berupa batu akik yang tidak kalah indahnya dibandingkan dengan kedua daerah tersebut.
Sebut saja Batu Fire Opal atau dikenal juga dengan nama batu Barjad Api yang merupakan salah satu jenis batu kuarsa kristal yang memiliki warna kuning jernih. Sepintas lalu batu ini sangat mirip dengan yellow safir, akan tetapi karakter dari batu fire opal ini biasanya memiliki serat yang kasat mata.
Didunia batu permata, batu fire opal ini merupakan salah satu jenis batu mulia yang cukup digemari setelah berlian (Diamond). Harganya pun tergolong tinggi mengingat keberadaan batu ini cukup langka dipasaran. Sehingga masyarakat Wonogiri pun patut berbangga karena daerah mereka merupakan salah satu penghasil batu fire opal berkualitas tinggi didunia.